Google Form tidak hanya digunakan untuk sebuah analisa saja namun juga sekarang ini digunakan sebagai sarana untuk mengerjakan sebuah ujian. Sehingga bagaimana cara membatasi waktu Google Form banyak dicari agar ujian tersebut dapat terselesaikan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
Biasanya pengaturan pembatasan ini diatur oleh guru atau siapa saja yang membuat soal ujian untuk disebar dan kemudian dapat diisi. Bagi pengguna yang masih baru maka berikut ini akan dijelaskan fungsi menggunakannya dan bagaimana cara membuat pembatasan waktu ujian online.
Fungsi Menggunakan Pembatas Waktu Google Form
Sebelum mengetahui bagaimana cara membatasi waktu Google Form maka pengguna juga harus tahu apa fungsinya menggunakan fasilitas tersebut pada soal. Karena pada umumnya penggunaan pembatas waktu ini disesuaikan oleh keinginan pembuat soal apakah perlu ditentukan waktunya atau tidak.
Maka di bawah ini akan disebutkan beberapa fungsi dari adanya mode pembatas waktu yang dapat disesuaikan oleh pembuat soal:
1. Ujian Berlangsung Sesuai Jadwal
Setiap tenaga pengajar pasti pada dasarnya memiliki jadwal dari setiap ujian yang dilaksanakan meskipun ujian tersebut dilaksanakan dengan berbasis online. Dengan adanya pengaturan untuk membatasi waktu pengerjaan tersebut maka setiap ujian yang berjalan akan dimulai dan diselesaikan sesuai dengan jadwal.
Sehingga dalam hal ini ujian yang berlangsung tidak akan melebihi batas dan guru tetap mendapatkan waktu untuk melakukan koreksi jawaban. Penjadwalan akan tetap rapi sebagaimana mestinya karena biasanya ujian online dari setiap mata pelajaran akan saling berdekatan senggang waktunya.
2. Melatih Kedisiplinan Siswa
Dengan adanya pengaturan mode ini maka secara tidak langsung akan melatih kedisiplinan siswa dalam menghadapi sebuah ujian online yang ada. Karena adanya pengatur waktu ini maka siswa dapat memaksimalkan waktu yang tersedia untuk menjawab soal dengan baik dan benar.
Karena jika tidak diatur maka siswa akan tidak merasa memiliki tanggungan dan merasa ujian tersebut bisa dikerjakan kapan saja. Sehingga ketika jadwal ujian ditambahkan pengaturan waktu di dalamnya maka siswa yang melewati ujian akan tertinggal dan tidak mendapatkan nilai.
Cara Membatasi Waktu Google Form
Setelah mengetahui fungsi tersebut maka pembuat soal pasti memilih untuk mengetahui bagaimana cara membatasi waktu Google Form agar lebih efektif. Keuntungan secara dua arah bisa didapatkan ketika memilih untuk mengaktifkan mode ini yaitu dari segi guru dan juga muridnya.
Berikut yang harus dilakukan untuk membatasi waktu Google Form adalah dengan beberapa langkah di bawah ini:
- Siapkan perangkat yang akan dibuat untuk mengakses laman dan sambungkan pada jaringan internet yang tersedia.
- Buka situs Google Form melalui browser jenis apapun yang ada pada perangkat.
- Masukkan akun dengan login menggunakan akun atau email utama.
- Pilih 'Google Formulir'.
- Setelahnya akan ditampilkan dari berbagai soal yang telah dibuat sebelumnya ataupun jika ingin membuat soal yang baru dan pilih salah satunya.
- Klik 'Add Ons' yang tersedia pada tools di sisi atas dari Form tersebut.
- Pilih 'Form Limiter'.
- Klik 'Set Limit' lalu 'Izinkan'.
- Maka tersedia beberapa kolom yang bisa dimasukkan pengaturannya dan disesuaikan dengan waktu yang diinginkan pengguna.
- Klik 'Lanjutkan'.
- Pilih 'Save and Enable' di bagian paling bawah.
- Selesai. Form soal yang tersedia sudah diatur dengan waktu yang ditentukan.
Demikian penjelasan terkait fungsi dan bagaimana cara membatasi waktu Google Form yang dapat diatur pada laman pengerjaan ujian berbasis online. Sehingga dalam hal ini pada penyelesaian dari setiap ujian yang dijalankan dapat selesai dengan waktu yang tepat dan juga serempak.